Sunday 21 October 2012

Mempercepat Menu di Windows 7


Selamat sore sobat, semoga sobat sehat-sehat selalu dan bertambah ilmunya , karena  mau bagi-bagi tips Windows 7 yaitu Cara Mempercepat Menu.
Mungkin sobat masih bertanya-tanya, maksud dari Mempercepat Menu ini apa? Maksudnya adalah, bila kita membuka menu yang ada pada Windows7 termasuk software, prosesnya akan lebih cepat dari pada sobat belum melakukan tips ini.

Mau bukti? yuk kita buktikan...


Cara Mempercepat Menu
Harap Hati-hati dalam mensetting Regedit karena jika salah, widows tidak dapat bekerja!
1. Pertama, yang perlu sobat lakukan adalah menyalakan komputer sobat (kalau mati gak bisa disetting donk, he..he)
2. Kemudian, Jika Komputer atau laptop sobat sudah menyala atau hidup klik Tombol Start.
3. Lalu dalam kotak pencarian ketikkan "regedit" lalu Enter.
4. Selanjutnya, muncul tampilan User Account Control, kemudian klik "Yes".
5. Buka HKEY_CURRENT_USER » Control Panel » Dekstop. Seperti Gambar di bawah ini.



6. Selanjutnya, Klik Folder Dekstop lalu di panel sebelah kanan cari menu MenuShowDelay.


7. Klik kanan MenuShowDelay pilih Modify.
8. Sekarang buah nilai pada kotak dialog Edit String ke angka yang rendah dari default 400. Jangan tergesa-gesa dengan mengsetnya ke nol "0" atau nilai yang luar biasa rendah lainnya karena bisa membuat navigasi Windows mustahil. Sebaiknya, tidak lebih rendah dari 100.



9. Jika sudah, Klik OK dan Restart Komputer atau Laptop sobat.

Lalu Nikmati sensasi kecepatan pada saat membuka menu di komputer sobat, tips ini sudah saya buktikan sendiri dan hasilnya sangat memuaskan, maka dari itu saya bagikan tips ini untuk sobat. Ok semoga tips ini bermanfaat dan Terimakasih ^_^

Jangan Lupa Komentnya....!!!

No comments:

Post a Comment

Search